Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget Atas Posting

Kunci jawaban PPKN Kelas 7 Halaman 29, dan 33

Kunci jawaban PPKN SMP Kelas 7 Halaman 29, dan 33 Bab 2

Bismillahirrohmannirrohim

Kunci jawaban PPKN SMP Kelas VII  Halaman 29, dan 33 Bab II  merupakan alternatif Jawaban dari soal-soal Buku PPKN Kelas 7 SMP/MTs Bab 2 Norma dan UUD Negara RI Tahun 1945 semester 1. Jawaban yang kami berikan hanya berupa jawaban alternatif saja, sebagai referensi bagi adik-adik . Rajin lah belajar dan membaca dari berbgai sumber agar khasanah pengetahuannya bertambah. Sebaiknya  adik-adik mencoba alternatif  jawaban sendiri. 

Kunci jawaban PPKN Kelas 7 Halaman 29, dan 33 Kurikulum Merdeka



Dengan adanya pembahasan kunci jawaban seperti ini diharapkan dapat membantu peserta didik Kelas VII SMP/MTs dalam menjawab soal-soal baik sebagai Tugas Individu maupun Kelompok. Dan Juga dapat menjadi Referensi untuk soal ulangan seperti soal penilaian harian , soal penialain tengah semester , soal penilaian akhir tahun, maupun tugas pekerjaan rumah (PR). Semoga bermanfaat bagi adik adik.

Kunci jawaban PPKN Kelas 7 Halaman 29, dan 33 Kurikulum Merdeka

Contoh penerapan norma dalam Pancasila

1. Nilai-Nilai Sila Ke-1: Ketuhanan

Kita bisa menerapkan sila pertama dengan cara melakukan beberapa hal, contohnya:

- Beribadah sesuai dengan kepercayaan yang dianut.
- Menghargai orang lain yang agamanya berbeda dengan kita.
- Tolong menolong, meski memiliki agama yang berbeda.

2. Nilai-Nilai Sila Ke-2:  Kemanusiaan

Kita bisa menerapkan sila kedua dengan melakukan hal-hal di bawah ini:

- Tidak membeda-bedakan orang yang ada di sekitar kita.
- Saling membantu, misalnya melakukan kerja bakti atau memberi bantuan pada korban bencana alam.
- Menyadari bahwa kita mempunyai hak dan kewajiban yang sama.
- Hormat kepada bapak ibu guru.

3. Nilai-Nilai Sila Ke-3: Persatuan

Sila ketiga ini bisa kita terapkan dalam kehidupan sehari-hari dengan melakukan hal ini:

- Mencintai negara Indonesia dengan cara menjaga warisan budaya yang ada.
- Menjaga hubungan baik dengan teman-teman satu negara, meski beda suku, agama, dan bahasa.
- Cinta tanah air dan bangsa dengan membeli produk dalam negeri, meningkatkan prestasi di segala bidang.
- Menjaga nama baik bangsa dan negara
- Tidak membangga-banggakan bangsa lain dan merendahkan bangsa sendiri.

4. Nilai-Nilai Sila Ke-4: Kerakyatan

Kita bisa menerapkan sila keempat dengan melakukan beberapa hal, misalnya:

- Menyelesaikan masalah dengan musyawarah.
- Tidak memaksakan kehendak kita saat bermusyawarah.
- Menerima hasil musyawarah dengan lapang dada.


5. Nilai-Nilai Sila Ke-5: Keadilan

Sila kelima ini bisa kita terapkan dalam kehidupan sehari-hari dengan cara melakukan:

- Bersikap adil kepada setiap orang yang ada di sekitar kita.
- Menjalankan kewajiban kita dan menghormati hak orang lain.
- Menghargai hasil karya orang lain.
- Berbuat adil dan tidak pilih kasih.
- Menghormati hak dan kewajiban orang lain.


Kunci Jawaban PPKN kelas 7 Halaman 33 Kurikulum Merdeka


Adapun contoh hak dan kewajiban siswa atau pelajar di lingkungan sekolah seperti berikut ini :

1. Hak Siswa di Sekolah

  1. Berhak untuk mendapatkan pembelajaran dari guru sekolah
  2. Berhak untuk memakai semua fasilitas yang ada di lingkungan sekolah
  3. Berhak mendapatkan perlakuan yang adil di sekolah
  4. Berhak mendapatkan toleransi dalam berbagai aspek
  5. Berhak memiliki banyak teman di sekolah

2. Kewajiban Siswa di Sekolah

  1. Siswa wajib menjaga nama baik sekolah
  2. Siswa ikut bertanggung jawab untuk memelihara fasilitas sekolah
  3. Siswa wajib menghormati dan mematuhi guru dan kepala sekolah
  4. Siswa wajib mengikuti upacara bendera setiap hari senin
  5. Siswa wajib mengikuti kegiatan pembelajaran di sekolah
  6. Siswa wajib menjaga tingkah laku saat di sekolah
  7. Siswa wajib mengerjakan tugas (PR) yang diberikan guru
  8. Siswa wajib ikut bertanggung jawab terhadap keamanan, kebersihan dan ketertiban sekolah

Hak dan Kewajiban di Rumah

Nah, berikut ini adalah contoh hak dan kewajiban anak di rumah yang bisa kita ajarkan kepada mereka sejak dini.

1. Hak Anak di Rumah

  1. Anak berhak untuk mendapatkan cinta dan kasih sayang
  2. Anak berhak untuk mendapatkan fasilitas pendidikan
  3. Anak berhak untuk mendapatkan jaminan kesehatan
  4. Anak berhak untuk bermain
  5. Anak berhak untuk mendapatkan perhatian dari orang tua
  6. Anak berhak untuk mendapatkan perlindungan dan keamanan
  7. Anak berhak untuk mendapatkan makanan yang sehat dan bergizi
  8. Anak berhak untuk mendapatkan kesejahteraan hidup

2. Kewajiban Anak di Rumah

  1. Anak wajib untuk menjaga kebersihan rumah
  2. Anak wajib patuh terhadap perintah dan nasehat orang tua
  3. Anak wajib mengerjakan pekerjaan rumah
  4. Anak wajib membantu orang tua jika dibutuhkan
  5. Harus saling menyayangi, menghormati dan menghargai setiap anggota keluarga
  6. Harus selalu menjaga nama baik keluarga
  7. Harus berbakti kepada kedua orang tua

Hak dan Kewajiban di Masyarakat

Sebagai warga Negara yang baik, hendaknya harus bisa menjalankan hak dan kewajiban di lingkungan masyarakat agar terjalin hubungan yang selaras satu sama lain tanpa adanya kesenjangan sosial.

Adapun contoh hak dan kewajiban warga negara di lingkungan masyarakat, antara lain :

1. Hak Warga di Lingkungan Masyarakat

  1. Berhak untuk mendapatkan pengakuan di masyarakat
  2. Berhak untuk dihormati dan dihargai
  3. Berhak untuk mendapatkan penghidupan yang layak
  4. Berhak untuk mendapatkan perlindungan hukum
  5. Berhak untuk ikut serta dalam pemilihan umum (pemilu)
  6. Berhak mengutarakan pendapat
  7. Berhak untuk mengikuti kegiatan di lingkungan masyarakat

2. Kewajiban Warga di Lingkungan Masyarakat

  1. Wajib menghargai sesama warga masyarakat
  2. Wajib menghargai pendapat orang lain
  3. Wajib mentaati peraturan yang ada di masyarakat
  4. Wajib membayar pajak yang diberlakukan
  5. Wajib menghormati dan menghargai orang lain di lingkungan masyarakat
  6. Wajib ikut menjaga kebersihan, keamanan dan kesejahteraan bersama
  7. Wajib ikut gotong royong rutin yang di adakan oleh warga setempat 
Demikian Pembaca Kunci jawaban PPKN SMP Kelas 7 Halaman 29, dan 33 Bab 2 buku siswa Kelas 7 SMP/MTs Kurikulum Merdeka Belajar.

Tentunya ini hanya sebagai alternatif saja  Untuk itu diperlukan kebijakan Bapak/Ibu untuk memilah dan menggunakan nya.

Akhir kata semoga bermanfaat, dan jangan lupa memberikan saran dan komentar positif anda pada Kolom yang tersedia untuk kemajuan website ini.

Posting Komentar untuk " Kunci jawaban PPKN Kelas 7 Halaman 29, dan 33"