Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget Atas Posting

Kunci jawaban tema 6 kelas 4 halaman 63, 64, 65, 66, 70, 71

Kunci jawaban Buku Tematik Siswa Kelas 4 tema 6 halaman 63, 64, 65, 66, 70, 71.

Kunci jawaban tema 6 kelas 4 merupakan alternatif Jawaban dari soal-soal yang terdapat pada buku paket tematik siswa kelas 4 Cita-citaku subtema 2 Hebatnya cita-citaku pembelajaran 1 tepatnya berada pada tema 6 halaman 63, 64, 65, 66, 70, 71.

Kunci jawaban dan materi tema 6 kelas 4 subtema 2



Materi dan Kunci Jawaban Tematik tema 6 halaman 63, 64, 65, 66, 70, 71.  Jawaban yang kami berikan hanya berupa jawaban alternatif saja, sebagai referensi bagi adik-adik . Rajin lah belajar dan membaca dari berbgai sumber agar khasanah pengetahuannya bertambah. Sebaiknya  adik-adik mencoba alternatif  jawaban sendiri. 

Dengan adanya pembahasan kunci jawaban buku siswa seperti ini diharapkan dapat membantu peserta didik Kelas 4 SD/MI dalam menjawab soal-soal ulangan seperti soal penilaian harian , soal penialain tengah semester , soal penilaian akhir tahun, maupun tugas pekerjaan rumah (PR). Semoga bermanfaat bagi adik adik.

Kunci Jawaban tema 6 kelas 4 halaman 63, 64 subtema 2 pembelajaran 1

Ayo Membaca

Kisah Seorang Guru Anak Berkebutuhan Khusus

Seorang wanita muda terpanggil untuk menjadi seorang guru.Bukan sembarang guru, melainkan guru bagi anak-anak berkebutuhan khusus.Semuanya berawal dari kepeduliannya terhadap kurangnya anak-anak berkebutuhan khusus di Indonesia yang sesuai. pendidikan yang sesuai bagi

Sangita Lachman, nama wanita muda itu.Ia adalah seorang dokter yang beralih profesi menjadi seorang guru anak-anak prasekolah.Pada awalnya,ia mengajar anak-anak prasekolah untuk mengisi waktu luangnya.

Akan tetapi, lama kelamaan,ia mencintai kegiatannya itu.Baginya, mengajar anak-anak prasekolah membuatnya mengerti tumbuh kembang anak yang akan memengaruhinya saat mereka dewasa kelak.

Pada saat mengajar anak-anak prasekolah, ia menemui beberapa siswanya yang berkebutuhan khusus, seperti anak yang menderita autis atau kesulitan belajar lainnya.Anak-anak ini memerlukan cara pengajaran dan bimbingan khusus yang berbeda dengan anakyang tidak berkebutuhan khusus. Ia melihat saat itu tidak banyak sekolah yang tahu bagaimana mengajar anak-anak tersebut.

Sangita kemudian memutuskan untuk menimba ilmu dan keterampilan yang membantunya untuk memahami anak-anak tersebut.Dengan demikian ia dapat menjadi guru yang baik bagi anak-anak tersebut.


Berdasarkan bacaan di atas, jawablah pertanyaan-pertanyaan di bawah ini!

1.Siapakah Sangita Lachman?
Jawaban : Sagita Lachman adalah Pemuda yang terpanggil untuk menjadi guru,sagita lachman merupakan bukan semabarang guru sebab sagita lachman berprofesi seorang dokter.

2.Mengapa ia ingin menjadi guru?
Jawaban : Karena Sagita lachman meras peduli terhadap anak anak yang membutuhkan pendidikan khusus yang ada di indonesia yang sesuai

3.Sikap apakah yang ditunjukkan oleh Sangita untuk menjadi guru yang baik?
Jawaban : Sikap yang di tunjukan sagita Lachman adalah Selalu Menujukan sikap baik

4.Menurutmu, sikap apakah yang diperlukan untuk menjadi guru yang baik?
Jawaban : Sikap yang di perlukan untuk menjadi guru adalah Sikap yang baik, penuh rasa kasih sayang dan penuh rasa tanggung jawaban terhadap siswa dan siswinya.


Bacalah puisi berikut ini di dalam hati.Perhatikanlah bagian-bagian di dalam puisi dengan seksama!

Cita-Citaku

Karya: M. Ridwan Hafidz

Cita-citaku ingin menjadi dokter
Agar dapat menyembuhkan orang yang sakit
Cita-citaku ingin menjadi dokter
Agar anak-anak menjadi sehat
Aku harus belajar dengan sungguh-sungguh
Agar dapat menggapai cita-citaku itu
Aku harus belajar dengan sungguh-sungguh
Agar menjadi orang yang berguna bagi nusa dan bangsa

Berdasarkan puisi tersebut, diskusikanlah bersama teman sekelompokmu untuk menjawab pertanyaan berikut!

1.Apakah judul puisi tersebut?
Jawaban : Judul Puisi diatas adalah Cita citaku

2.Siapakah yang membuat puisi tersebut?
Jawaban : Yang membuat atau karya adalah M. Ridwan Hafidz

3.Bercerita tentang apakah puisi tersebut?
Jawaban : Puisi di atas menceritakan Cita ciata seseorang yang ingin menjadi dokter agar di suatu hari nanti bisa merawat anak anak menjadi sehat.

4.Apakah yang membedakan puisi tersebut dengan bacaan sebelumnya?
Jawaban : Perbedan dengan bacan sebelumnya ialah Bacaan sebelumnya tidak ada riam sedangkan puisi memiliki rima

5.Buatlah sebuah gambar yang dapat mewakili isi puisi tersebut!

Rangkuman kelas 4 tema 6 subtema 2 pelajaran IPA daur Hidup hewan


Tahukah kamu
Tahapan pertumbuhan hewan dari kecil sampai dewasa disebut daur hidup hewan. Pada daur hidupnya ada hewan yang mengalami perubahan bentuk, ada juga yang tidak. Hewan yang mengalami perubahan bentuk tubuh dalam daur hidupnya dikatakan mengalami proses metamorfosis.  Proses metamorfosis yang terjadi pada hewan terbagi menjadi dua yaitu metamorposis sempurna dan metamorfosis tidak sempurna.

Hewan yang mengalami metamorfosis sempurna mempunyai bentuk
tubuh yang sangat berbeda pada setiap tahap hidupnya. Pada saat telur menetas,
bentuk tubuh hewan tidak sama dengan bentuk induknya. Hewan yang mengalami metamorfosis tidak sempurna, setelah menetas memiliki bentuk tubuh yang mirip dengan induknya.

Perhatikanlah beberapa daur hidup hewan-hewan berikut ini!

Daur Hidup Katak

Katak berkembang biak dengan cara bertelur di dalam air. Telur-telur itu akan menetas setelah kurang lebih 10 hari. Telur itu menetas menjadi berudu yang hidup di air. Oleh karenanya, berudu memiliki insang, alat pernapasan untuk bernapas di dalam air, seperti pada ikan. Tiga minggu kemudian, insang pada katak akan tertutup oleh kulitnya, kemudian tumbuhlah kaki belakang. Pada usia 8 minggu, berudu berkaki berubah menjadi katak yang berekor. Ekor itu kemudian akan memendek dan ia bernapas dengan paru-paru. Setelah pertumbuhan anggota tubuhnya sempurna, katak akan berubah menjadi katak dewasa.

Daur Hidup Kecoa

Kecoa merupakan salah satu serangga yang juga berkembang biak dengan cara bertelur. Setelah beberapa lama, telur kecoa akan berubah menjadi kecoa muda yang disebut nimfa. Bentuk nimfa mirip dengan kecoa dewasa, hanya warna kulitnya yang berbeda. Nimfa beberapa kali mengalami pergantian kulit sampai ia menjadi kecoa dewasa.

Daur Hidup Capung

Capung juga merupakan serangga yang berkembang biak dengan cara bertelur. Sama dengan kecoa, ketika telur capung menetas ia menjadi capung  muda  yang  disebut  nimfa. Setelah  kurang  lebih  mengalami pergantian kulit sebanyak sepuluh kali, capung berubah menjadi capung dewasa.

Daur Hidup Nyamuk

Nyamuk juga termasuk jenis serangga yang berkembang biak dengan cara bertelur dipermukaan air. Ketika telur menetas ia berubah menjadi jentik-jentik atau tempayak. Tempayak ini akan hidup dan mendapatkan makanannya dari air yang ia tinggali. Setelah cukup umur, tempayak ini berubah menjadi pupa. Setelah beberapa waktu pupa akan berubah menjadi nyamuk muda hingga nyamuk dewasa. Nyamuk muda dan dewasa tidak hidup di air. Ia akan kembali keair ketika hendak bertelur .

Kunci Jawaban tema 6 kelas 4 halaman 70, 71  subtema 2 pembelajaran 1


Jawaban
Daur hidup hewan I

Nama Hewan
Ayam

Cara bekembang biak
Telur - telur (embrio) - telur menetas - anak ayam - ayam dewasa

Gambar daur hidup

Penjelasan tentang daur hidup
Ayam akan bertelur kemudian telur akan menetas sehingga menghasilkan anak ayam sehinga ayam menjadi dewasa

Jenis daur hidup
Ayam adalah Hewan yang memiliki metamorposis sempurna


Jawaban
Daur hidup hewan II

Nama Hewan
Katak

Cara bekembang biak
Telur - telur (embrio) - telur menetas -Berudu –Berudu berinsang – Katak kecil- Katak dewasa

Gambar daur hidup
Kunci jawaban Buku Tematik Siswa Kelas 4 tema 6 halaman 70, 71.



Penjelasan tentang daur hidup
Katak bertelur kemudian kan menetas menjadi berudu, setelah beberapa hari berudu akan tumbuh insang dan mempunyai kaki dan ekor. Kemudian ekor lama kelamaan menghilang sehinga menjadi katak kecil. Setelah beberapa hari tumbuh dan berkembang menjadi katak dewasa.  

Jenis daur hidup
Katak adalah Hewan yang memiliki metamorposis sempurna

Demikian Pembaca materi dan kunci jawaban tematik halaman 63, 64, 65, 66, 70, 71 kelas 4 tema 6  pembelajaran 1 buku siswa kurikulum 2013.


Tentunya ini hanya sebagai alternatif saja  Untuk itu diperlukan kebijakan Bapak/Ibu untuk memilah dan menggunakan nya.

Akhir kata semoga bermanfaat, dan jangan lupa memberikan saran dan komentar positif anda pada Kolom yang tersedia untuk kemajuan website ini.

Posting Komentar untuk "Kunci jawaban tema 6 kelas 4 halaman 63, 64, 65, 66, 70, 71"