Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget Atas Posting

Kunci jawaban PJOK kelas 7 halaman 157, 158, 159, 160

Soal Penilaian Harian Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan (PJOK) Kelas 7 Semester 1 Bab 3 Materi Aktivitas Pembelajaran Atletik

Bismillahirrohmanirrohim

Bagi bapak dan ibu guru mata pelajaran Pendikan Jasmani  yang mengajar di SMP/MTS tentu setiap akhir bab biasanya akan melakukan Ulangan Harian sedangkan pada kurikulum 2013 dinamakan PH (Penilaian Harian). Soal-soal Penilaian Harian ini juga bisa digunakan untuk belajar atau tugas mandiri para peserta didik. 

Kunci jawaban PJOK kelas 7 halaman 157, 158, 159, 160  Bab 3 Semester 1



Pada kesempatan ini kami akan mebagikan soal-soal dan Kunci jawaban PJOK kelas IX Bab 3 Materi Aktivitas Pembelajaran Atletik. Tentunya soal dan Kunci jawaban yang kami bagikan ini hanya sebagai referensi bagi bapak/Ibu guru ataupun adik-adik Siswa kelas 7 SMP/MTS. Perbanyak lagi membaca dari sumber-sumber yang lain. Semoga bermanfaat.

Kunci jawaban PJOK kelas 7 halaman 157, 158, 159, 160  Pelajaran 3 semester 1

Penilaian Pengetahuan

Tugas Individu

A. Berilah tanda silang (X) pada huruf a, b, c, atau d yang merupakan jawaban paling benar.

1. Perbedaan antara jalan dengan lari terletak pada . . . . 

a. cara kaki menapak 
b. kecondongan badan 
c. panjang langkah 
d. memasuki garis finish 

2. Yang tidak diperbolehkan dalam melakukan gerakan jalan cepat adalah . . .  

a. langkah panjang 
b. langkah melayang 
c. angkah pendek 
d. langkah menyilang 

3. Pada gerakan jalan cepat posisi kaki harus . . . . 

a. kedua kaki selalu kontak dengan tanah 
b. kedua kaki boleh melayang 
c. satu kaki selalu kontak dengan tanah 
d. tidak ada ketentuan 

4. Berikut ini adalah teknik jalan cepat, kecuali . . . . 

a. start 
b. teknik jalan cepat 
c. finish 
d. langkah kaki 

5. Start yang digunakan dalam perlombaan jalan cepat adalah . . . . 

a. start melayang 
b. start jongkok 
c. start berdiri 
d. start berlari 

6. Pada saat kedua kaki menyentuh tanah, berakhir pula dorongan yang diikuti oleh gerakan tarikan, merupakan gerakan jalan cepat fase . . . . 

a. tumpuan dua kaki 
b. tarikan 
c. rileksasi 
d. dorongan 

7. Gerakan ini dilakukan oleh kaki depan akibat kerja tumit dan koordinasi seluruh bagian badan serta selesai apabila badan berada di atas kaki penopang, merupakan gerakan jalan cepat fase . . . . 

a. tumpuan dua kaki 
b. tarikan 
c. rileksasi 
d. dorongan 

8. Tahap ini berada antara selesainya fase tarikan dan awal dari fase dorongan kaki, merupakan gerakan jalan cepat fase . . . . 

a. tumpuan dua kaki 
b. tarikan 
c. rileksasi 
d. dorongan

 9. Fase ini dilakukan apabila fase terdahulu selesai dan bila titik pusat gravitasi badan mengambil alih kaki tumpu, merupakan gerakan jalan cepat fase . . . . 

a. tumpuan dua kaki 
b. tarikan 
c. rileksasi 
d. dorongan 

10. Pada saat melakukan jalan cepat gerakan lengan harus seirama dengan . . . . 

a. langkah kaki 
b. panjang langkah 
c. kecondongan badan 
d. gerak ke depan 

11. Kunci pertama yang harus dikuasai dalam lari jarak pendek adalah . . . . 

a. start/pertolakan 
b. panjang langkah kaki 
c. kecondongan badan 
d. koordinasi gerakan 

12. Start yang digunakan dalam lari jarak pendek adalah . . . .

a. start melayang 
b. start jongkok 
c. start berdiri 
d. start berlari 

13. Letakkan tangan lebih lebar sedikit dari lebar bahu, jari-jari dan ibu jari membentuk huruf V terbalik.  Hal ini merupakan start jongkok aba-aba . . . . 

a. persiapan awal 
b. bersedia 
c. siaap  
d. ya 

14. Angkat panggul ke arah depan atas dengan tenang sampai sedikit lebih tinggi dari bahu, jadi garis punggung sedikit menurun ke depan.  Hal ini merupakan start jongkok aba-aba . . . . 

a. persiapan awal 
b. bersedia 
c. siaap  
d. ya 

15. Menolak ke depan dengan kekuatan penuh atau gerakan meluncur, tetapi jangan melompat dan badan tetap condong ke depan disertai dengan gerakan lengan yang diayunkan.  Hal ini merupakan start jongkok aba-aba . . . .
 
a. persiapan awal 
b. bersedia 
c. siaap  
d. ya 

16. Berikut ini adalah gerakan lari jarak pendek, kecuali . . . . 

a. start 
b. gerakan lari 
c. memasuki garis finish  
d. saat melayang 

17. Prinsip lari cepat yaitu berlari pada . . . . 

a. ujung kaki 
b. menempel tumit 
c. telapak kaki  
d. bola-bola kaki 

18. Posisi badan pada lari jarak pendek adalah . . . . 

a. tegak lurus 
b. condong ke depan 
c. direbahkan ke belakang  
d. tergantung pada pelari 

19. Ayunan lengan saat melakukan lari jarak pendek adalah . . . . 

a. kuat dan rileks 
b. perlahan-lahan 
c. kuat dan cepat  
d. seirama dengan langkah kaki

20. Cara memasuki garis finish lari jarak pendek adalah  . . . . 

a. hentikan kecepatan saat finish 
b. membusungkan dada ke depan 
c. melompat ke depan saat finish 
d. tidak ada ketentuan 

21. Panjang lintasan untuk melaksanakan awalan lompat jauh tidak kurang dari . . . . 

a. 30 meter 
b. 35 meter 
c. 40 meter 
d. 45 meter 

22. Ketepatan tumpuan dapat dicapai dengan perencanaan jumlah langkah . . . . 

a. berubah-ubah 
b. konsisten/tetap 
c. panjang 
d. pendek 

23. Agar tercapai tinggi lompatan yang cukup tanpa kehilangan kecepatan ke depan, maka tumpuan/tolakan harus . . . . 

a. kuat 
b. rileks 
c. lemas dan kendor 
d. tegang 

24. Berikut ini adalah sikap badan ketika melayang di udara, kecuali . . . . 

a. sikap tengadah 
b. sikap mengambang 
c. sikap berjalan di udara 
d. sikap jongkok 

25. Cara mendarat yang benar dalam lompat jauh adalah . . . . 

a. kaki diluruskan 
b. lutut dibengkokkan dan kaki dilipat 
c. kaki dilipat ke depan 
d. kaki diacungkan ke depan 

26. Gaya tolak peluru di mana awalan menyamping sudut lemparan dinamakan  . . . . 

a. gaya Ortodok
 b. gaya O`Brian 
c. gaya Side arm 
d. gaya Baterfly 

27. Berikut ini adalah tahapan-tahapan tolak peluru, kecuali . . . . 

a. cara memegang peluru 
b. sikap badan saat menolak peluru 
c. menjaga keseimbangan 
d. sikap badan setelah menolakkan peluru 

28. Badan condong ke depan, dagu diangkat, badan agak miring ke samping kiri, pandangan ke arah jatuhnya peluru.  Hal ini merupakan tahapan gerakan tolakan peluru . . . . 

a. cara memegang peluru 
b. sikap badan saat menolak peluru 
c. cara menolakkan peluru 
d. sikap badan setelah menolakkan peluru
 
29. Cara memegang peluru di mana peluru diletakkan pada  . . . . 

a. ujung telapak tangan
 b. jari-jari tangan 
c. telapak tangan 
d. ujung jari-jari tangan 

30. Pada saat menolak peluru badan harus  . . . .
 
a. ditegangkan 
b. ditegakkan 
c. dicondongkan 
d. diluruskan

JAWABAN

1. A  6. A     11. A     16. D     21. D.     26. A
2. B  7. B     12. B     17. A     22. B     27. D
3. C  8. C     13. B     18. B     23. D     28. D
4. B  9. D     14. C     19. D     24. A     29. C
5. C  10. C   15. D     20. C     25. A     30. C

ESSAY

1. Jelaskan perbedaan antara jalan dan lari. 
2. Tuliskan fase-fase gerakan dalam jalan cepat. 
3. Jelaskan cara melakukan start dalam jalan cepat. 
4. Jelaskan cara melakukan gerakan dalam jalan cepat. 
5. Jelaskan cara memasuki garis finish dalam jalan cepat. 
6. Tuliskan macam-macam start jongkok. 
7. Jelaskan cara melakukan start pendek dalam atletik. 
8. Jelaskan cara melakukan langkah kaki dalam lari jarak pendek. 
9. Jelaskan cara melakukan ayunan lengan dalam lari jarak pendek. 
10. Jelaskan cara memasuki garis finish lari jarak pendek. 
11. Tuliskan macam-macam gerakan lompat jauh. 
12. Jelaskan cara melakukan awalan dalam lompat jauh. 
13. Jelaskan cara melakukan tumpuan dalam lompat jauh. 
14. Jelaskan cara melakukan melayang di udara lompat jauh gaya jongkok. 
15. Jelaskan cara mendarat lompat jauh gaya jongkok. 
16. Tuliskan gerakan-gerakan dalam tolak peluru. 
17. Jelaskan cara memegang peluru. 
18. Jelaskan cara menolak peluru. 
19. Jelaskan sikap badan setelah menolakkan peluru. 
20. Jelaskan kesalahan-kesalahan yang sering dilakukan saat menolak peluru

Kunci jawaban Essay PJOK kelas 7 halaman 160


1. > Jalan, pada gerakan jalan, langkah-langkah kaki yang kita gerakan selalu ada salah satu kaki yang berhubungan atau kontak dengan tanah. 
> Lari, pada gerakan lari, langkah-langkah kaki yang kita gerakan ada saat kedua kaki tidak berhubungan dengan tanah. Artinya lari pada saat tertentu kedua kaki melayang di udara.

2. a. Fase tumpuan dua kaki
b. Fase tarikan
c. Fase relaksasi
d. Fase dorongan

3. > Berdiri di belakang garis start
> Setelah mendengar aba-aba “bersedia“ dari petugas starter, tempatkan salah satu kaki di belakang garis start dengan lutut sedikit ditekuk, sedangkan kaki yang lain berada lurus di belakang
> Petugas memberi aba-aba “siap”, badan agak condong ke depan, berat badan bertumpu pada kaki yang di depan, kedua sikut agak ditekuk berada dekat badan, serta pandangan lurus ke depan.
> Saat aba-aba “ya” atau bunyi tembakan dari starter, segera langkahkan kaki yang di belakang kedepan bersamaan dengan lengan yang diayun.

4. > Sewaktu melangkah, tungkai bawah jangan terlalu tegang, karena menyebabkan langkah sangat kaku dan tungkai lurus.
> Kaki melangkah dengan seluruh telapak kaki dan menolak dengan ujung kaki.
> Ayunan jangan lurus dan tegang, karena menyebabkan cepat lelah.
> Ada saat melayang seperti lari.

5. Cara memasuki garis finish, yaitu dengan jalan terus hingga melewati garis finish kemudian baru dikendorkan kecepatan jalannya setelah melewati jarak kurang lebih lima meter. Untuk memperoleh langkah-langkah yang tidak sampai terangkat sehingga melayang, maka pemindahan berat badan dari satu kaki ke kaki lain harus nampak jelas pada gerak panggul

6. a. Start pendek (Short Start/Bunch Start)
b. Start Medium
c. Start Panjang

7. > Lutut kaki belakang diletakan di depan ujung kaki depan
> Jarak ujung kaki depandengan ujung kaki belakang kurang lebih 27 cm
> Jarak ujung kaki depandengan tangan kurang lebih 40 cm

8. > Melakukan awalan dengan sikap start jongkok.
> Kaki menolak sekuatnya sampai mengejang lurus menggunakan ujung kaki.
> Lutut diangkat tinggi setinggi panggul.
> Tungkai bawah mengayun ke depan untuk mencapai langkah lebar.
> Langkah kaki diperlebar dan dipercepat.

9. Cara melakukan ayunan lengan dalam lari jarak pendek, yaitu dengan cara lengan diayun setinggi hidung, posisi sikut ditekuk membentuk sudut siku-siku.

10. > Berlari tanpa mengurangi kecepatan pada jarak 10 meter terakhir.
> Dada dicondongkan ke depan dengan kedua tangan diayunkan dari bawah ke belakang atau salah satu diputar ke depan ketika mendekati garis finish.

11. a. Gaya jongkok (Ortodok)
b. Gaya Menggantung (Schnepper)
c. Gaya berjalan di udara (Walking in the Air)

12. Cara melakukan awalan lompat jauh, yaitu berlarilah sesuai dengan kemampuan, tambah sedikit kecepatan lari sebelum melakukan tolakan lalu turunkan pinggang sedikit dan bersiap untuk melakukan tolakan.

13. > Mengayunkan tungkai kaki pada posisi horisontal dan dipertahankan
> Meluruskan sendi mata kaki, lutut, dan pinggang ketika melakukan tolakan
> Bertolak ke depan dan ke atas dengan sudut tolakan 45 derajat dengan menggunakan tumpuan satu kaki.
> Pada saat penolakan kaki, titik berat badan ke atas, diikuti dengan kaki menolak dan kemudian kaki mengayun.

14. Cara melayang di udara dalam lompat jauh dengan gaya jongkok, yaitu dengan cara kedua kaki agak rapat, lutut dibengkokkan mendarat paling awal menggunakan telapak kaki, tangan lurus kedepan dan badan condong kedepan

15. Cara mendarat untuk lompat jauh dengan gaya jongkok, yaitu menggunakan dua kaki secara bersamaan, badan dicondongkan ke depan, tangan juga di luruskan ke depan.

16. a. Gaya O'Brien
b. Gaya Ortodok

17. > Jari-jari direnggangkan sementara jari kelingking agak ditekuk dan berada di samping peluru, sedang ibu jari dalam sikap sewajarnya.
> Jari-jari agak rapat, ibu jari di samping, jari kelingking berada di samping belakang peluru.
> Seperti cara di atas, hanya saja sikap jari-jari lebih direnggangkan lagi, sedangkan letak jari kelingking berada di belakang peluru.

18. > Tariklah siku menyerong ke belakang atas dalam waktu bersamaan dengan memutar tubuh ke arah tolakan.
> Dorong juga pinggul serta pinggang ke depan sedikit ke atas sampai dada terbuka menghadap depan ke arah tolakan atau serong ke atas.
> Angkat dagu dengan pandangan menuju pada arah tolakan.
> Ketika dada atau seluruh badan menghadap ke arah tolakan, peluru dapat sesegera mungkin ditolakkan sekuat tenaga ke arah depan atas atau arah tolakan.
> Di saat yang sama, anda bisa menolakkan kaki kanan dan seluruh tubuh dilonjakkan ke atas menyerong ke depan.

19. Ketika peluru sudah ditolakkan alias sudah lepas, tubuh seharusnya ada pada kondisi condong ke arah depan. Namun jangan sampai tubuh tidak seimbang dan kemudian jatuh di luar lapangan tolak peluru. Untuk mencegah agar tubuh tak kemudian jatuh seperti itu, kaki kanan dapat segera digerakkan ke arah depan.

20. a. Menyentuh tanah diluar lingkaran
      b. Peluru ditaruh di belakang kepala
      c. Peluru jatuh diluar sektor lingkaran
      d. Keluar lewat depan garis lingkaran



Demikian Pembaca Soal dan Kunci jawaban Penilaian pengetahuan Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan (PJOK) Kelas 7 Halaman 157, 158, 159, 160  Semester Ganjil Bab 1 Aktivitas Aktivitas Pembelajaran Permainan Bola Kecil buku siswa kurikulum 2013.

Tentunya ini hanya sebagai alternatif saja untuk itu diperlukan kebijakan Bapak/Ibu untuk memilah dan menggunakan nya.

Akhir kata semoga bermanfaat, dan jangan lupa memberikan saran dan komentar positif anda pada Kolom yang tersedia untuk kemajuan website ini.

Posting Komentar untuk "Kunci jawaban PJOK kelas 7 halaman 157, 158, 159, 160 "