Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget Atas Posting

Soal PJOK smp kelas 9 halaman 154 Bab 6 Aktivitas senam

Kunci jawaban Soal Penilaian Harian Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan (PJOK) Kelas 9 Semester 2 Bab 6 Materi Senam Lantai  

Bismillahirrohmanirrohim

Bagi bapak dan ibu guru mata pelajaran Pendikan Jasmani  yang mengajar di SMP/MTS tentu setiap akhir bab biasanya akan melakukan Ulangan Harian sedangkan pada kurikulum 2013 dinamakan PH (Penilaian Harian). Soal-soal Penilaian Harian ini juga bisa digunakan untuk belajar atau tugas mandiri para peserta didik.

Soal penilaian harian PJOK kelas 9 bab 6 semester 2



Pada kesempatan ini kami akan mebagikan soal-soal dan Kunci jawaban PJOK kelas 9 bab 6 materi Aktivitas senam lantai. Tentunya soal dan Kunci jawaban yang kami bagikan ini hanya sebagai referensi bagi bapak/Ibu guru ataupun adik-adik Siswa kelas IX SMP/MTS. Perbanyak lagi membaca dari sumber-sumber yang lain. Semoga bermanfaat.

Soal Penilaian Pengetahuan PJOK kelas 9 halaman 154, 155, 156, 157 Bab 6

Penilaian Bab VI

Penilaian Pengetahuan

Tugas Individu

A. Berilah tanda silang (X) pada huruf a, b, c, atau d yang merupakan jawaban paling benar. Tugas ini dikerjakan di buku tugas.

1. Untuk dapat melakukan lenting tangan dengan baik, seorang pesenam terlebih dahulu harus menguasai gerakan . . .  

a. guling depan    
b. sikap kayang    
c. guling lenting
d. meroda

2. Posisi badan saat akan melakukan guling ke belakang yang benar adalah  . . . .

a. membelakangi matras
b. di samping matras
c. di depan matras
d. di sebelah kanan matras

3. Gerakan lenting tangan merupakan gabungan dari gerakan . . .

a. forward roll dan handstand
b. kop kip dan neck kip
c. ragslag dan headspring
d. handstand dan neck kip

4. Langkah awalan untuk melakukan lenting tangan adalah . .

a. 1 – 2 langkah
b. 2 – 3 langkah
c. 3 – 4 langkah
d. 4 – 5 langkah

5. Lenting tangan diawali dengan gerakan . . . .

a. berdiri dengan kaki kiri ke depan
b. berdiri dengan kaki kanan ke depan
c. berdiri dengan kaki dibuka lebar
d. berdiri dengan kaki dirapatkan

6. Untuk memudahkan seseorang melakukan gerakan lenting tangan, maka terlebih dahulu harus menguasai gerakan . . .

a. handstand dan kop kip  
b. handstand dan brug
c. brug dan neck kip  
d. neck kip dan kop kip

7. Agar meroda dapat dilakukan dengan benar, maka gerakan kaki harus . . . .

a. dilemparkan ke atas depan
b. dilemparkan ke atas belakang
c. dilemparkan ke atas samping
d. dilemparkan ke belakang 

8. Gerakan akhir sikap meroda adalah . . . .

a. sikap jongkok
b. sikap berdiri menyamping
c. sikap berdiri ke depan
d. sikap duduk

9. Posisi kaki sikap awal gerakan meroda adalah . . . .

a. dibuka sedikit lebar
b. dibuka lebar-lebar
c. dibuka selebar bahu
d. dirapatkan

10. Gerakan senam lantai yang mendukung gerakan meroda adalah . . . .

a. handstand   
b. handspring 
c. tigersprong  
d. forward roll

Kunci jawaban soal PJOK smp kelas 9 halaman 154-157 Penilaian harian Bab 6

Kunci jawaban Pilihan Ganda soal 1 sampai 10 

1. A
2. A
3. C
4. D
5. C
6. D
7. C
8. B
9. C
10. A

B. Jawablah pertanyaan di bawah ini dengan singkat dan tepat. Tugas ini dikerjakan di rumah dan dikerjakan pada buku tugas.

1. Jelaskan cara melakukan gerakan guling depan.

Jawaban :
Cara melakukan gerakan guling depan (Roll Forward) adalah :  

1) Posisi jongkok menghadap matras letakkan telapak tangan menyentuh matras.
2) Angkat pinggul ke atas kaki lurus masukkan kepala di antara kedua tangan siku agak dibengkokkan.
3) Gulingkan badan dari pundak, punggung ,pinggang ,dan panggul bagian belakang.
4) Kembali ke posisi jongkok

2. Jelaskan yang dimaksud dengan guling belakang.

Jawaban : Guling belakang adalah gerakan berguling ke arah belakang atau menggelindingkan badan ke belakang dengan bentuk membulat seperti roda, mulai dari panggul, pinggang, punggung, dan tengkuk. 

3. Jelaskan cara melakukan gerakan guling belakang.

Jawaban :

Cara melakukan gerakan guling belakang 

1. Posisi awal dilakukan dengan jongkok membelakangi matras dengan kedua kaki ditekuk di depan dada.
2. Posisi kedua tangan ditekuk di samping badan dengan telapak tangan berada di samping telinga dan menghadap ke atas.
3. Kemudian letakkan panggul pada matras untuk persiapan melakukan guling depan.
4. Tundukkan kepala ke depan hingga dagu menyentuh dada.
5. Dorong badan ke belakang untuk melakukan gerakan berguling. Ketika punggung menyentuh matras, lakukan tolakan dengan kedua tangan dengan kedua kaki tetap ditekuk di depan dada.
6. Gerakan akhir dilakukan dengan posisi badan jongkok seperti sikap awalan.

4. Jelaskan cara melakukan gerakan guling lenting.

Jawaban : 
Berikut ini langkah untuk melakukan gerak guling lenting :

1. Berdirilah dengan salah satu berada diposisi agak kedepan dari kaki yang satu.
2. Angkat kedua lengan hingga membentuk garis vertikal, kemudian tekuk badan kebawah, tempatkan lengan sebagai tumpuan.
3. Mulailah berguling dengan kedua kaki dirapatkan & menekuk siku.
4. Ketika sudah akan berakhir, tolaklah kedepan atas seperti melayang.
5. Lakukan pendaratan dengan kedua kaki rapat dan pinggul didorong kedepan diikuti gerakan arah rotasi.

5. Jelaskan cara melakukan gerakan lenting tangan.

Jawaban : 
Gerakan lenting tangan adalah gerakan melayang dan melenting ke dapan atas dengan tolakan pada lantai menggunakan kedua tangan. Gerakan lenting tangan termasuk ke dalam gerakan senam lantai tanpa menggunakan alat. Dalam melakukan gerakan lenting tangan, kekuatan lengan dan keseimbangan tubuh merupakan hal yang harus dikuasai. 

Berikut adalah cara melakukan gerakan lenting tangan.

1. Awalan dilakukan dengan gerakan berdiri tegap dengan kedua kaki rapat dan kedua tangan rilaks di samping badah.
2. Kemudian lakukan gerakan melangkah sebanyak 3-5 langkah ke depan.
3. Kemudian lakukan gerakan jongkok dan letakkan kedua telapak tangan di lantai.
4. Kemudian angkat kedua tumit kaki dan masukkan kepala diantara kedua lengan.
5. Kemudian lakukan tolakan dengan kedua telapak tangan ke depan atas.
6. Sikap akhir dilakukan dengan posisi badan jongkok, kedua tangan lurus ke depan, kemudian berdiri tegap seperti sikap awalan.

6. Jelaskan cara melakukan gerakan meroda.

Jawaban : 

Cara melakukan gerakan meroda adalah.

1. Badan berdiri tegap, menghadap menyamping arah gerakan.
2. Posisi kaki di buka selebar bahu dan kedua tangan di angkat ke atas dan di buka lebar menyerupai huru V.
3. Jatuhkan badan ke kanan hingga tangan kanan menyentuh matras dan tangan kiri menghadap lurus ke atas.
4. Lanjutkan menjatuhkan badan ke kanan hingga tangan kiri menyentuh matras di sebelah tangan kanan. Kaki kiri di angkat ke atas bersamaan dengan gerakan tangan kiri jatuh ke matras.
5. Di ikuti dengan gerakan kaki kanan di angkat ke atas hingga posisi badan terbalik dengan kedua tangan menjadi tumpuan.
6. Jatuhkan badan ke kanan hingga kaki kiri menyentuh matras di ikuti gerakan tangan kanan di angkat ke atas.
7. Kemudian jatuhkan kaki kanan ke matras di ikuti gerakan tangan kiri di angkat ke atas hingga posisi badan kembali ke posisi berdiri sempurna.

7. Jelaskan cara melakukan rangkaian gerakan guling belakang dan guling lenting.

Jawaban : 

Berikut ini adalah cara melakukan rangkaian gerakan guling lenting :

A. Sikap awal jongkok menghadap arah gerakkan (matras)

B. Kedua telapak tangan di matras. Pandangan kedua mata kedepan

1. Pinggul di anggkat dan kepala dimasukkan di antara kedua tangan yang sikunya di tekuk keluar
2. Sewaktu bahu menempel pada matras, lecutkan kedua kaki ke depan atas sampai keduanya mendarat pada matras dengan ujung telapak kaki sedikit rapat
3. Berdiri dengan dua kaki agak rapat
4. Pinggang melenting ke belakang

Berikut ini adalah cara melakukan rangkaian gerakan guling belakang atau back roll :

1. Sikap awal dalam posisi jongkok, kedua tangan ditekuk dan telapak tangan di atas bahu menghadap ke atas dan kaki sedikit rapat.
2. Kepala ditundukkan kemudian kaki menolak ke belakang.
3. Pada saat panggul mengenai matras, kedua tangan siap menolak.
4. Kaki segera diayunkan ke belakang melewati kepala, dengan dibantu oleh kedua tangan menolak kuat dan kedua kaki dilipat sampai ujung kaki dapat mendarat di atas matras, ke sikap jongkok


8. Jelaskan unsur-unsur apa saja yang harus dimiliki oleh pesenam/siswa agar dapat melakukan rangkaian senam lantai dengan baik.

Jawaban : 

1. Unsur Keindahan
Keindahan ditumbuhkan dengan cara membuat beragam variasi gerakan yang digunakan dari disiplin tari serta akrobat.
Contohnya dengan berbagai gestur dalam tari balet dan juga gerakan-gerakan kecil yang mengandung unsur tari.

2. Unsur Kekuatan
Kekuatan tentu saja akan menjadi unsur terpenting dalam senam lantai. Sebab beberapa gerakan yang ekstrim hanya dapat dilakukan apabila sang atlet mau dan juga melebarkan jangkauan energi tubuhnya. Melalui latihan-latihan dasar senam lantai.

3. Unsur Keberanian
Senam lantai dan senam artistik lainnya akan memerlukan keberanian tersendiri untuk melakukannya. Sebab dalam olah raga ini sang atlet dituntut agar dapat mengalahkan rasa takutnya sendiri. Sehingga ia mampu dan berani melakukan gerakan ekstrim. Serta tetap bisa menjaga keseimbangan, keluwesan dan juga keindahan geraknya.

4. Unsur Kelenturan
Tubuh yang lentur mempunyai flesibilitas tinggi untuk melakukan berbagai jenis gerakan sulit, contohnya kayang, salto, meroda, roll dan lain sebagainya. Kelenturan juga menjadi hal yang penting guna menciptakan gerakan-gerakan yang estetis.

5. Unsur Keluwesan
Keluwesan gerak pada waktu melakukan performativitas tubuh akan menandakan ketekunan dan juga kedalaman latihan yang telah dilakukan oleh sang atlet.

6. Unsur Keseimbangan
Tanpa keseimbangan yang baik, rasanya akan sangat mustahil bagi sang atlet untuk dapat melakukan performa terbaiknya. Alih-alih ia akan jatuh duluan sebelum melompat jika keseimbangan sang atlet tidak dapat dikelola dengan baik.

Demikian Pembaca Soal dan Kunci jawaban Penilaian pengetahuan Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan (PJOK) Kelas 9 Semester Genap Bab 6 Materi Senam Lantai buku siswa kurikulum 2013.

Tentunya ini hanya sebagai alternatif saja untuk itu diperlukan kebijakan Bapak/Ibu untuk memilah dan menggunakan nya.

Akhir kata semoga bermanfaat, dan jangan lupa memberikan saran dan komentar positif anda pada Kolom yang tersedia untuk kemajuan website ini.

Posting Komentar untuk "Soal PJOK smp kelas 9 halaman 154 Bab 6 Aktivitas senam "